Sabtu, 30 Mei 2009

24 PELAJAR TERJARING OPERASI PELAJAR

Operasi penanggulangan gangguan ketenteraman dan ketertiban masyarakat yang dilakukan oleh SATPOL. PP Kabupaten Karanganyar bersama tim terkait, pada Hari Sabtu, 30 Mei 2009 pukul 10.30 wib di 2 (dua) lokasi yaitu : Kebun Teh Kemuning dan Air Terjun Parang Ijo, semuanya di Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar telah menangkap sebanyak 24 pelajar, semuanya pelajar SMK dan SMA yang berasal dari Sragen, Sukoharjo, Surakarta dan Karanganyar.

Menurut Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Nunung Susanto, SH, MM.: ”Kegiatan tersebut merupakan operasi rutin yang dilakukan dalam rangka menanggulangi kenakalan pelajar yang sering terjadi akhir-akhir ini, seperti penyalahgunaan narkoba, miras, kebut-kebutan di jalan dan pergaulan bebas termasuk pula pelajar yang membolos pada waktu jam sekolah”.

Dari ke-24 pelajar tersebut terdiri dari 12 pelajar putra dan 12 pelajar putri. Mereka tertangkap secara berpasang-pasangan, dan berada di lokasi tersebut dengan masih mengenakan seragam sekolah. Menurut Kasi Ketenteraman Masyarakat Satpol PP, Drs. Bina Febrianto, MH; ”Sebenarnya informasi yang masuk ke Satpol. PP mengenai keberadaan pelajar yang membolos di lokasi tersebut didapatkan dari banyaknya laporan masyarakat sekitar yang resah dengan menjadikan tempat tersebut sebagai tempat pacaran, bahkan ada yang sampai kelewatan”.

Para pelajar tersebut kemudian dibawa ke Kantor Satpol. PP untuk kemudian diberikan pembinaan terkait dengan perbuatannya tersebut, dengan membuat Surat Pernyataan untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya di kemudian hari. (b@im'09)

Tidak ada komentar: